ISO 17025
ISO 17025 – Laboratorium Pengujian dan Kalibrasi
Pengertian ISO 17025
ISO 17205: 2017 merupakan standar internasional yang digunakan oleh laboratorium berupa persyaratan umum untuk kompetensi laboratorium pengujian dan kalibrasi. Pada beberapa negara ISO 17025 menjadi standar akreditasi agar dianggap kompeten secara teknis. Di negara kita sendiri standar ISO 17025 ini sudah diadopsi menjadi sni sertifikasi ISO/IEC 17025:2017. Hal ini tentunya mengharuskan setiap laboratorium mengikuti persyaratan dan standar untuk mendapat akreditasi sesuai yang ditetapkan oleh Komite Akreditasi Nasional.
Dalam banyak kasus, pihak berwenang atau pihak berwenang tidak akan menerima pengujian atau kalibrasi hasil dari laboratorium yang tidak terakreditasi. Bukan tanpa alsan, pemilihan laboratorium yang sudah terakreditasi biasanya sudah memiliki sertifikasi ISO 9001 sehingga dapat menjamin hasil yang akurat.
Manfaat dan tujuan penerapan ISO 17025
- Meningkatkan kualitas konsistensi data hasil pengujian
- Menghindari penggandaan pengujian sehingga dapat mengurangi limbah laboratorium
- Menyatukan semua sistem manajemen mutu laboratorium
- Memberikan serta mempromosikan pengakuan formal sebagai laboratorium yang kompeten
- Meningkatkan citra dan reputasi laboratorium penguji
- Memudahakan kerjasama antar laboratorium dasn atau antar instansi.